Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Sebuah Langkah Bersejarah Dirayakan di Hari Penyandang Cacat Internasional

Siaran Media

5 Desember 2011

Sebuah Langkah Bersejarah Dirayakan di Hari Penyandang Cacat Internasional

Ribuan warga berjalan bersama-sama kemarin untuk memperingati Hari Penyandang Cacat Internasional dan memberikan selamat atas komitmen terbaru Pemerintah Indonesia untuk mengikutsertakan isu penyandang cacat di dalam rencana pembangunan negara.

Indonesia telah menandatangi perjanjian Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hak-Hak Penyandang Cacat pada Oktober 2011.

Sebagai penandatangan, Indonesia berikrar untuk menghargai penyandang cacat, mendorong partisipasi penuh dan melibatkan mereka di dalam masyarakat, serta mendukung kesempatan yang sama.

“Kerap, penyadang cacat tidak memperoleh hak-hak yang sama dan tidak dapat mengakses layanan seperti yang didapat oleh warga lain,” ujar Duta Besar Australia untuk Indonesia, Greg Moriarty.

“Banyak hambatan yang dihadapi oleh penyandang cacat agar dapat berpartisipasi penuh di dalam kehidupan sosial, ekonomi dan politik,” ungkap Duta Besar Moriarty.

Pemerintah Australia melalui AusAID selama ini menjalankan program-program bantuan yang memastikan kebutuhan penyandang cacat diakui dan terpenuhi.

Dalam acara yang diadakan oleh Kementerian Sosial kemarin, komitmen Pemerintah Australia dalam meningkatkan derajat penyadang cacat di Indonesia diakui oleh Pemerintah Indonesia.

AusAID mendukung pengembangan inklusif penyandang cacat di berbagai sektor di Indonesia, termasuk pendidikan, kesehatan, program jaminan sosial, dan program keadilan.

Pertanyaan media:
Mia Salim – AusAID Public Affairs – 08121070237