Mengajukan visa Bekerja dan Berlibur (Work and Holiday) ke Australia
(subclass 462)
Siapa yang seharusnya mengajukan visa bekerja dan berlibur?
Visa bekerja dan berlibur hanya diperuntukkan untuk orang-orang yang mempunyai pendidikan ketiga dan berumur 18 sampai 30 tahun, yang ingin untuk berpergian dan bekerja selama 12 bulan di Australia. Visa ini memperbolehkan anda untuk memberikan tambahan untuk biaya liburan anda untuk periode bekerja sementara atau casual.
Apakah saya harus memberikan surat dukungan?
YA. Di Indonesia, anda perlu melampirkan surat dari Direktorat Jenderal Imigrasi:
Detail kontak:
Direktorat Jenderal Imigrasi
Sub Direktorat Visa
Jl. HR. Rasuna Said Kav 8-9 Lt. 1
Kuningan, Jakarta Selatan – 12940
Email: [email protected]
Website: http://www.imigrasi.go.id
Harap dicatat bahwa surat dukungan tidak memberikan garansi bahwa anda akan mendapatkan visa. Tetapi surat ini adalah salah satu persyaratan aplikasi anda.
Daftar pesyaratan-Dokumen-dokumen dibawah ini yang harus dilampirkan bersama aplikasi visa anda
(Portal di bawah)
- Aplikasi online terisi lengkap
- Biaya aplikasi visa
- Fotokopi dari paspor (halaman biodata, perubahan/tambahan-jika ada, halaman visa dan cap imigrasi) yang masih berlaku paling tidak 12 bulan dan pasport lama (jika ada)
- 1 lembar foto anda ukuran foto paspor yang terbaru.
- Surat dari dukungan dari Direktorat Jenderal Imigrasi (detail di atas)
- Bukti keuangan yang cukup untuk memberikan dukungan untuk anda-biasanya paling tidak AUD $5000 untuk memberikan dukungan awal dari liburan anda. Jumlah ini bervariasi tergantung dari apakah anda bisa menunjukkan tiket pesawat pulang-pergi, lama tinggal anda dan tujuan dari keberangkatan anda. Bukti yang dapat anda lampirkan adalah rekening koran yang sudah di legalisir.
- Bukti anda mempunya kualifikasi perguruan tinggi, atau anda sudah menyelesaikan paling tidak 2 tahun dari pendidikan universitas anda.
- Bukti anda mempunya Bahasa Inggris yang baik yang dinilai dari tes Bahasa Inggris dan setidaknya anda harus mendapatkan nilai ”fungsionil”. Lihat detail persyaratan bahasa.
- Melakukan medical dan test rontgen di salah satu panel radiologist. Mereka akan mengirimkan hasilnya langsung ke bagian Imigrasi-lihat informasi “sebelum anda mengajukan”.
- Kartu Keluarga
Portal