Siaran Media
6 November 2007
Simposium Kejuruan dan Pelatihan Australia-Indonesia
Pejabat, pakar pendidikan dan perwakilan industri Australia dan Indonesia akan berkumpul di Jakarta pada 7 November untuk mencari cara bagaimana meningkatkan pamor dan mutu pelatihan keterampilan untuk para pekerja Indonesia.
Simposium Pendidikan Kejuruan dan Keterampilan Australia-Indonesia, diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan, Sains dan Pelatihan Australia, akan mengkaji ulang status sistem Pendidikan Kejuruan dan Pelatihan Australia dan Indonesia dan mempertimbangkan bagaimana penyelenggara pelatihan dapat memberikan dengan lebih baik keterampilan yang dibutuhkan oleh industri dan dunia usaha.
Para peserta juga akan melihat kesempatan untuk mengembangkan kemitraan industri-pemerintah dan kesempatan kolaborasi dan kerja sama di masa depan antara pejabat, lembaga pelatihan dan industri.
Menurut Atase Pendidikan, Sains dan Pelatihan Kedutaan Besar Australia, Dr Shannon Smith, pendidikan kejuruan dan pelatihan merupakan bagian kritis tempat kerja modern dan vital dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di masa depan.
“Negara-negara di dunia sedang memasuki tahap baru dalam pengembangan pendidikan kejuruan serta lembaga dan sistem pelatihan mereka,” ujarnya. “Sasaran bersama kita adalah memastikan bahwa pelatihan yang dilakukan oleh para pelajar bermutu tinggi, dan keterampilan yang diperoleh sesuai dengan kebutuhan industri.”
Delegasi Departemen Pendidikan, Sains dan Pelatihan di Canberra, diketuai oleh Mary Johnston (Manajer, Pembinaan Keterampilan Industri) dan Matt Davies (Manajer, Keterampilan), akan memberikan presentasi tentang pendidikan kejuruan dan sistem pelatihan Australia.
Perwakilan dari negara bagian dan teritori Australia juga akan membicarakan kebutuhan-kebutuhan keterampilan dunia usaha Indonesia dan internasional. Sejumlah pakar Indonesia yang ternama dalam pendidikan kejuruan dan pelatihan juga akan memberikan presentasi.
Informasi lebih lanjut:
Agustian Nugroho Sutrisno, Education and Training Policy Officer, Australian Embassy, Jakarta, Ph: 2550 5554, mob 0811 187 1630