Siaran Media
18 Desember 2007
Dicari Alumni Berprestasi Indonesia - Nominasi Penghargaan Dibuka
Hari ini dibuka pencalonan untuk memperoleh Penghargaan Alumni Australia (Australian Alumni Awards) pertamam, yang selanjutnya akan menjadi kegiatan tahunan untuk merayakan bakat dan prestasi dari warga Indonesia yang telah belajar di Australia.
Duta Besar Australia untuk Indonesia, Bill Farmer, mengatakan penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan terhadap sumbangan yang sangat berarti dari warga Indonesia lulusan dari lembaga pendidikan Australia terhadap masyarakat Indonesia sekembalinya ke Indonesia.
“Penghargaan Australian Alumni Award adalah jalan terbaik untuk merayakan keberhasilan mereka,” Dubes Farmer mengatakan. “Kami sangat bangga terhadap lebih dari 30 ribu warga Indonesia yang telah belajar di sekolah, universitas dan lembaga-lembaga kejuruan di Australia. Siapapun dapat mencalonkan seorang lulusan Australia untuk memprebutkan salah satu penghargaan ini dan saya mendorong masyarakat untuk mengajukan calon dan membantu kami untuk dapat memberikan penghargaan kepada beberapa warga Indonesia yang sangat berprestasi.”
Pemenang penghargaan ini akan diumumkan pada acara Jamuan Makan Malam Penghargaan Alumni Australia di Jakarta, Sabtu 16 Februari 2008. Pencalonan sekarang dibuka untuk tujuh kategori penghargaan:
- Australian Alumni Award for Entrepreneurship;
(Penghargaan Alumni Australia untuk Kewirausahaan) - Australian Alumni Award for Sustainable Economic and Social Development;
(Penghargaan Alumni Australia untuk Pembangunan Ekonomi dan Sosial Berkelanjutan) - Australian Alumni Award for Research and Innovation;
(Penghargaan Alumni Australia untuk Riset dan Inovasi) - Australian Alumni Award for Business Leadership;
(Penghargaan Alumni Australia untuk Kepemimpinan Bisnis) - Australian Alumni Award for Culture and Arts;
(Penghargaan Alumni Australia untuk Budaya dan Seni) - Australian Alumni Award for Creativity and Design
(Penghargaan Alumni Australia untuk Kreatifitas dan Rancangan) - Australian Alumni Award for Journalism and Media.
(Penghargaan Alumni Australia untuk Jurnalisme dan Media)
Pencalonan untuk penghargaan ini dapat dilakukan secara online oleh warga masyarakat di Indonesia dan Australia. Lulusannya tidak harus bekerja di bidang tertentu yang sesuai dengan kelulusan mereka tapi ini sangat penting untuk menunjukkan prestasi tinggi yang telah dicapainya sesuai kategori penghargaan. Calon harus telah belajar di Australia paling tidak 12 bulan. Informasi lebih lanjut mengenai penghargaan ini dan formulir pencalonan secara online dapat diperoleh dari www.ozmate.org.
Acara makan malam ini terbuka untuk lulusan Australia yang merupakan anggota OzMate. Untuk para lulusan yang belum menjadi anggota OzMate dapat mendaftar secara gratis melalui www.ozmate.org.
Informasi lebih lanjut:
John Williams (Counsellor Public Affairs) Tel. (021) 2550 5290 mob. 0812 1053 989