Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Australia dan Indonesia Bekerja Sama untuk Meraih Tujuan Pembangunan Milenium

Siaran Media

15 Mei 2008

Australia dan Indonesia Bekerja Sama untuk Meraih Tujuan Pembangunan Milenium

“Pemerintah Australia akan menyediakan bantuan pembangunan sekitar Rp 3,6 triliun (A$ 462 juta) kepada Indonesia pada 2008-09, mencapai prestasi baru pemberian bantuan,” ucap Bill Farmer, Duta Besar Australia untuk Indonesia.

Anggaran 2008-09 yang diumumkan pada Selasa (13 Mei) dari Canberra, meningkatkan fokus program bantuan pada hasil pembangunan yang praktis, mendorong kemajuan yang lebih cepat untuk mencapai Tujuan Pembangunan Milenium (Millennium Development Goals - MDGs) dan perhatian yang lebih besar terhadap upaya meringankan situasi penduduk yang paling rapuh.

“Kemitraan Australia Indonesia adalah program bantuan pembangunan bilateral terbesar Australia dan Australia tetap menjadi pemberi sumbangan hibah terbesar kepada Indonesia,” tutur Farmer.

Australia bekerja dalam kemitraan dengan Pemerintah Indonesia untuk memangkas kemiskinan dan meraih kemakmuran, stabilitas dan perdamaian, dan Anggaran 2008-09 tersebut memperbesar dukungan Australia untuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan tata pemerintahan.

Pada 2008-09, proyek pembangunan senilai Rp 2,3 triliun akan dimulai untuk meningkatkan jalan dan jembatan di Indonesia timur, dengan dana yang diberikan oleh Kemitraan Australia Indonesia untuk Rekonstruksi dan Pembangunan. “Ini juga menjadi penekanan pada peningkatan kesehatan ibu hamil dan bayi baru lahir dan memberikan pendidikan dasar untuk semua anak laki-laki dan perempuan,” ujar Farmer.

Australia juga akan melanjutkan kerja sama dengan Indonesia di bawah Prakarsa Karbon Hutan Internasional, termasuk melalui Kemitraan Hutan dan Iklim Kalimantan, untuk memangkas emisi gas rumah kaca akibat penggundulan hutan.

Secara global, Australia akan menyediakan Bantuan Pembangunan Resmi (ODA) sekitar A$3,7 milyar pada 2008-09.

Pertanyaan Pers:
Sarah Finney (AusAID Public Affairs Officer) hp. 0812 105 5953