Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Australia dan Indonesia Berbagi Pengetahuan melalui Kursus Penyelidikan Kecelakaan

Siaran Media

30 Mei 2008

Australia dan Indonesia Berbagi Pengetahuan melalui Kursus Penyelidikan Kecelakaan

Duta Besar Australia untuk Indonesia Bill Farmer hari ini menyampaikan selamat kepada para peserta “Kursus Investigasi Accident dan Serius Incident” yang diselenggarakan di Jakarta pada 26-30 Mei.

“Pelatihan penyelidikan kecelakaan adalah unsur penting dalam meningkatkan keselamatan transportasi secara internasional dan saya sangat gembira menyaksikan kerja sama erat antara lembaga-lembaga keselamatan Indonesia dan Australia,” kata Duta Besar Farmer.

“Australia bertekad memberikan program-program praktis yang akan membantu Indonesia dalam melaksanakan penyelidikan secara menyeluruh terhadap kecelakaan-kecelakaan dan kejadian-kejadian berat,” ujarnya.

Kapten Alan Stray dan Robert Kell dari Biro Keselamatan Transportasi Australia menyelenggarakan kursus tersebut. Para Penyelidik Senior Kecelakaan Indonesia berperan dalam menyampaikan sebagian bahan kursus dan akan menyelenggarakan kursus serupa di masa depan.

Dubes Farmer memuji Komite Nasional Keselamatan Transportasi Indonesia yang telah berupaya secara tepat waktu dan terbuka sehingga sejumlah laporan kecelakaan mutakhir berhasil diterbitkan guna memastikan pelajaran dari kejadian-kejadian tragis ini dapat disebarluaskan ke industri penerbangan secara menyeluruh.

Memahami faktor-faktor manusia yang mendorong atau menyebabkan terjadinya kecelakaan adalah hal yang mendasar. Biro Keselamatan Transportasi Australia baru-baru ini menyelenggarakan kursus mengenai faktor-faktor manusia bagi para penyelidik dan personil pesawat terbang.

“Dengan pemahaman yang lebih baik kita dapat bekerja sama untuk menurunkan tingkat kecelakaan berbagai jenis transportasi di seluruh Indonesia,” ungkap Dubes Farmer.

Pelatihan ini didanai melalui Paket Bantuan Keselamatan Transportasi Indonesia dari Australia senilai Rp200 milyar (A$24 juta).

Hal lain yang dilaksanakan berdasarkan paket bantuan tersebut mencakup pelatihan bagi pengawas keselamatan laut dan udara, Pelatihan SAR serta nasihat pengelolaan lalu-lintas udara dan angkasa.

Pertanyaan Pers:
Jenny Dee (Atase Pers) tel. (021) 2550 5290 hp. 0811 187 3175