Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Pengunjung ke Australia Dianjurkan Mengajukan Visa Lebih Awal

Siaran Media

25 Juni 2008

Pengunjung ke Australia Dianjurkan Mengajukan Visa Lebih Awal

Warga Indonesia yang berencana berkunjung ke Australia untuk liburan dalam beberapa bulan mendatang diharapkan mengajukan permohonan visa secepat mungkin untuk menghindari keterlambatan.

Kedutaan Besar Australia memproses lebih dari 60.000 visa setiap tahun bagi warga Indonesia yang akan berlibur atau melakukan kunjungan ke Australia. Pertengahan hingga menjelang akhir tahun biasanya menunjukkan peningkatan tajam dalam jumlah permohonan yang diterima Kedutaan Besar Australia karena ada liburan sekolah, Idul Fitri dan Natal.

“Bila pengunjung Indonesia mengajukan permohonan visa sekarang, kami akan dapat memproses sebagian besar permohonan dalam waktu paling lama lima hari kerja,” Duta Besar Australia untuk Indonesia Bill Farmer mengatakan. “Karena jumlah permohonan visa akan berlipat dalam beberapa bulan mendatang, proses visa saat itu mungkin akan lebih lama.”

Penyesuaian biaya permohonan visa yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun akan diberlakukan di kantor-kantor Imigrasi Australia di seluruh dunia pada 1 Juli. Seluruh permohonan yang kami terima sejak 1 Juli harus disertai biaya yang sudah disesuaikan. Biaya baru untuk permohonan visa turis akan dikenakan sebesar Rp910.000 (AUD100). Biaya untuk permohonan visa lainnya dapat dilihat di situs Kedutaan Besar Australia www.indonesia.embassy.gov.au

Klien kami di Indonesia kini semakin banyak yang mendapat visa masuk berulang kali selama 12 bulan sehingga mereka dapat bepergian ke Australia sesering mungkin selama 12 bulan setelah visa diterbitkan. Ini menjadikan visa Australia lebih murah dan lebih nyaman bagi mereka yang sering bepergian.

Sebagai prakarsa pelayanan lainnya bagi para klien, Kedutaan Besar Australia telah mengadakan perjanjian dengan agen perjalanan terdaftar “Aussie Specialist” untuk menyediakan pelayanan yang lebih praktis bagi klien kami.

Permohonan visa dapat diajukan Senin sampai Jum’at, pukul 08.30 hingga 16.00 ke Australian Visa Application Centre (AVAC), Plaza Asia Lt 22, Jl Jend Sudirman Kav 59, Jakarta (seberang Sudirman Place Mall), atau di Bali, Perkantoran Duta Wijaya Unit 12, Jl Raya Puputan, Renon, Denpasar.

AVAC akan menerima permohonan visa hanya sampai pukul 12.00 siang pada 30 Juni karena ada kegiatan pemeriksaan stok rutin. Pengambilan passpor akan berlangsung seperti biasa. AVAC akan menyiapkan pengaturan khusus pada 30 Juni bagi pemohon dalam keadaan darurat. Pelayanan visa akan berlangsung normal kembali pada 1 Juli.

Untuk menghindari antrian di AVAC, para pemohon dapat memilih jasa kurir dan mengajukan visa dengan nyaman di rumah. Silakan hubungi 5140 1590-91 (Jakarta) atau (0361) 264 958 (Bali) untuk menggunakan jasa kurir ini.

Pertanyaan Pers:
Fiona Hoggart, Sekretaris I (Kebudayaan) Tel. (021) 2550 5260, hp. 0811 936 302