Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Kunjungan ke Indonesia

Arsip Siaran Media
Menteri Pertahan Australia

26 Oktober 2009

Kunjungan ke Indonesia

Menteri Pertahanan Australia, Senator John Faulkner, hari ini bertemu untuk kali pertama dengan rekan sejawatnya dari Indonesia, Menteri Pertahanan, Purnomo Yusgiantoro dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Djoko Suyanto.

“Saya sangat gembira dapat bertemu dengan mereka berdua dan menyampaikan selamat atas terpilihnya sebagai Menteri. Hubungan bilateral pertahanan kami kuat dan terus berkembang berlandaskan kepentingan bersama dan saling hormat,” ujar Senator Faulkner.

“Pembicaraan kami dengan Menteri Purnomo Yusgiantoro dititikberatkan pada cara-cara kami dapat meningkatkan kerja sama pertahanan kami dan terus bekerja sama dalam pemberian bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana,” ujar Senator Faulkner.

“Saya telah mengadakan pembicaraan awal dengan kedua Menteri tentang kerangka dan mekanisme kerja sama yang lebih luas antara Australia dan Indonesia dalam menanggulangi masalah penyelundupan manusia, dan pembicaraan di antara para pejabat yang kini akan dapat berlangsung guna menindaklanjuti masalah ini.”

Kedua Menteri Indonesia menyampaikan penghargaan mereka atas upaya Australia untuk membantu Indonesia dalam operasi penanggulangan bencana di Sumatera Barat menyusul gempa bumi 30 September di Padang.

Pertanyaan Pers:
Toby Lendon (Public Affairs, Kedubes Australia) 0811 187 3175