Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Tarian Baru Dari Indonesia Menggambungkan Tradisi dan Inovasi di Festival Brisbane

Siaran Media

7 September 2010

Tarian Baru Dari Indonesia Menggambungkan Tradisi dan Inovasi di Festival Brisbane

Kedutaan Besar Australia dengan bangga mengumumkan Tarian Baru Dari Indonesia, pentas dua kelompok tari Indonesia kontemporer yang indah dan asli di Brisbane Powerhouse Theatre sebagai bagian dari Festival Brisbane tahun ini sejak hari ini hingga 12 September 2010.

Kedua penata tari Indonesia, Ery Mefri dari Grup Tari Nan Jombang dan Hartati, mempunyai dasar tari di Padang, Sumatera Barat dan telah menciptakan karya yang menggabungkan baik tradisi kuno maupun modernisme untuk menceritakan kisah mereka tentang Indonesia yang unik.

Nan Jombang akan mementaskan dua karya Sang Hawa, yang merenungkan wanita pertama dalam kisah penciptaan yang diimani bersama oleh agama Islam, Kristen dan Yahudi dan Rantau Berbisik, yang terinspirasi oleh tradisi lama pria Minang yang merantau ke berbagai pulau untuk mencari rezeki. Kelompok Tari Nan Jombang melakukan pentas di luar negeri untuk pertama kalinya di Brisbane Powerhouse pada 2007 dan sejak itu telah berpentas di berbagai tempat di Australia, Filipina dan Jepang. Selama kunjungan ke Australia, Nan Jombang juga akan berpentas dan memberikan kursus khusus di Festival Darwin serta berpentas menampilkan karya mereka di Festival OzAsia di Adelaide.

Hartati akan mementaskan Di Dalam/Di Luar untuk kali pertama di luar negeri yang mengeksplorasi keindahan dan bahasa tubuh wanita yang misterius namun jelas. Hartati telah berpentas dan mempersembahkan karyanya secara luas di Indonesia dan telah bekerja sama sebagai penata tari dengan artis dari segala penjuru dunia.

Informasi lebih lanjut tentang Brisbane Powerhouse dan Festival Brisbane tersedia di: http://www.brisbanepowerhouse.org dan http://www.brisbanefestival.com.au/

Pentas kelompok tari kontemporer Indonesia di Brisbane Powerhouse didanai oleh Pemerintah Australia melalui Lembaga Australia-Indonesia. Informasi lebih lanjut tentang program Lembaga Australia-Indonesia untuk mendukung kerja sama dan kolaborasi bilateral dalam bidang seni dan budaya tersedia di http://www.dfat.gov.au/aii.

Kedutaan Besar Australia juga menyumbang dana untuk pembangunan kembali studio latihan Yayasan Nan Jombang dan Pusat Kebudayaan Padang yang hancur akibat gempa bumi Padang pada September tahun lalu.

Pertanyaan Pers:
Sanchi Davis, Atase Kebudayaan tel. (021) 2550 5260 hp. 0811 936 302