Siaran Media
24 September 2012
Bisakah Lin Dan berikutnya dari Indonesia?
Indonesia mempunyai potensi untuk menghasilkan bintang olahraga internasional seperti Lin Dan atau Christian Ronaldo, menurut ilmuwan olahraga terdepan Australia.
Berbicara di seminar yang diselenggarakan oleh Komite Olimpiade Indonesia (KOI) dan Kedutaan Besar Australia, Dr Jason Gulbin, pakar dalam bidang Identifikasi Bakat, berujar Indonesia mempunyai potensi olahraga yang besar.
“Indonesia dapat menggunakan identifikasi bakat dan teknik pengembangan kontemporer untuk menemukan bintang internasional berikutnya, apakah itu dalam cabang badminton, sepakbola, atletik, karate atau cabang olahraga lainnya,” tutur Dr Gulbin. “Dengan penduduk 240 juta jiwa dan pelatihan serta ilmu olahraga yang tepat, Lin Dan atau Christian Ronaldo berikutnya bisa jadi dari Indonesia.”
Sejumlah pelatih, administrator, fisioterapis, profesor, dokter dan guru olahraga menghadiri seminar tersebut untuk belajar tentang teknik-teknik identifikasi bakat.
Manajer Program KOI, Dr Greg Wilson, yakin peningkatan keterampilan Indonesia dalam identifikasi bakat akan meningkatkan prestasi tim-tim nasional secara global.
“Kita dapat belajar dari sistem olahraga Australia. Australia telah membuktikan bahwa dengan investasi strategis dalam ilmu olahraga dan identifikasi bakat, akan bisa menemukan atlet-atlet di cabang-cabang olahraga tertentu yang mungkin lebih cocok untuk cabang olahraga lain,” ujar Dr Wilson.
Duta Besar Australia untuk Indonesia, Greg Moriarty, menghargai penguatan kerja sama olahraga antara Australia dan Indonesia serta berharap hal ini akan meningkatkan saling pengertian antar kedua negara.
“Kerja sama yang tengah berlangsung antara Kedubes Australia dan KOI merupakan contoh yang baik kerja sama Australia dan Indonesia melalui olahraga dan semakin memperkukuh hubungan bilateral kita,” tutur Dubes Moriarty.
“Dengan mentransfer keterampilan dan pengetahuan Australia ke publik olahraga Indonesia, diharapkan Indonesia dapat meningkatkan tingkat prestasi olahraganya di tingkat internasional sementara pada saat yang sama Australia dapat belajar lebih banyak lagi tentang kebudayaan Indonesia,” ujar Dubes Moriarty.
Dr Jason Gulbin adalah Kepala Disiplin Pengembangan Jalur Atlet di Australian Institute of Sport.
Pertanyaan Pers:
Ray Marcelo (Atase Pers) tel. (021) 2550 5290 hp. 0811 187 3175