Kedutaan Besar Australia
Indonesia

Beasiswa Hadi Soesastro Prize dari Australia

Menteri Luar Negeri Australia
The Hon Julie Bishop MP

Siaran Media

8 November 2016

Beasiswa Hadi Soesastro Prize dari Australia

Hari ini saya mengumumkan bahwa Dewi Syahidah dan Riznaldi Akbar telah memenangkan Beasiswa Hadi Soesastro Prize 2016 dari Australia.

Beasiswa tahunan Hadi Soesastro mendukung akademisi Indonesia yang tengah menyelesaikan kuliah S3 mereka di Australia dengan tujuan untuk memupuk pemimpin muda dan memajukan hubungan antar-warga dan hubungan pendidikan antara kedua negara kita.

Syahidah dan Akbar masing-masing akan menerima dana hingga A$25.000 untuk membantu karya pasca-doktoral di bidang-bidang kepakaran mereka, yakni budidaya perairan dan manajemen hutang.

Beasiswa ini merupakan penghargaan atas salah satu pemikir terbaik Indonesia, mendiang Profesor Hadi Soesastro. Profesor Soesastro adalah ahli ekonomi, akademisi dan intelektual publik. Beliau juga Adjunct Professor di Australian National University dan memberikan sumbangsih besar pada hubungan Australia-Indonesia.

Skema beasiswa seperti Australia Awards dan New Colombo Plan mendukung kerja sama antara Australia dan Indonesia, serta memfasilitasi pertukaran pendidikan antar pelajar kedua negara.

New Colombo Plan, prakarsa khas Pemerintahan Koalisi, dikembangkan di atas hubungan antar-warga, pendidikan dan bisnis kita yang sudah kuat ini dengan mendukung mahasiswa S1 Australia untuk melakukan kajian, magang dan bimbingan karir di Indonesia.

Pada tahun-tahun pertama, New Colombo Plan mendukung 3000 mahasiswa S1 Australia untuk melakukan program-program kuliah dan magang di Indonesia.

Australia Awards melengkapi karya New Colombo Plan, dengan memberikan 3.500 beasiswa kepada calon-calon pemimpin di seluruh dunia untuk menimba ilmu di Australia dan Pasifik pada 2017.


Pertanyaan Media:
[email protected]
021 2550 5290